Sebenar kita tidak perlu repot-repot untuk membuat
gambar bergerak yang biasa disebut dengan GIF.
Anda dapat kunjungi situs yang menyediakan sarana
pembuatannya,seperti : gickr.com, gifup.com/,
gifmake.com/, ajaxload.info/, picasion.com/,
tools.dynamicdrive.com/animatedgif/ dan masih
banyak lagi yang lainnya. Tapi alangkah baiknya
kalau anda mencoba membuatnya sendiri dengan
progarm Adobe Photoshop dan Adobe ImageReady.
Seperti yang ada lihat, pernak-pernik pada blog ini
pun dibuat dengan menggunakan kedua software
tersebut. Pada postingan ini diterangkan hanya tehnik
dasar yang mudah-mudah saja agar anda dapat
mempraktekkannya. Mungkin dilain waktu akan saya
bahas bagaimana cara membuat gambar gif yang
sedikit lebih rumit. Baiklah sobat, kita langsung saja
melangkah menuju tutorialnya :
TAHAP PERTAMA
DENGAN PROGRAM ADOBE PHOTOSHOP :
1. Buat bulatan-bulatan kecil keliling/memutar
seperti pada contoh gambar di bawah,
dibuat dengan 8 (delapan) layer
ditambah 1 (satu) layer sebagai background.
Ukuran halaman : 9.17 x 9.17cm.
Resolution : 72 pixels/inch.
2. Hidden (sembunyikan) layer 2 sampai 7,
lalu klik toolbox paling bawah
untuk masuk ke Adobe ImageReady.
Lihat tanda panah pada gambar ini :
TAHAP KEDUA
DENGAN PROGRAM ADOBE IMAGE READY :
1. Buat 8 (delapan) tabel sesuai dengan jumlah
layer yang kita buat dengan mengklik ikon
di sebelah ikon tong sampah.
2. Isikan gambar layer 1 sampai 8
pada tabelnya masing-masing.
Lihat gambar contoh di bawah :
3. Klik kanan pada bagian tabelnya,
atur waktu delaynya, semakin besar
nilainya akan semakin lambat geraknya.
Lihat gambar di bawah :
4. Untuk tahap pertama belajar, saya berikan
tutorialnya sebatas pada pengaturan waktu saja.
Supaya anda tidak bingung.
5. Kalau sudah diatur waktunya.
Lihat dulu previewnya.
kalau oke, anda 'Save Optimized As...'
Seperti pada gambar ini :
5. Kalau and instruksinya dengan seksama,
maka hasilnya seperti gambar berikut ini :
TAMBAHAN :
Gambar di bawah ini pun dibuat denganmenggunakan kedua software tersebut.
4 comments:
keren banget nih tampilan blognya gan
Ah, anda ini bisa aja .......
Dah masuk 'ruang sahabat' lom nih ?
Makasih deh, dah nyempetin mampir.
wahh makasih tutorial nya
bener" bisa dimengerti dgn mudah
Blog nya juga keren blink", tp syanknya agk berat
pas di-load
wow.. super keren dan materinya komplit banget gan...
Posting Komentar